PULAU BUNAKEN

Bunaken Taman Laut Nasional Yang Wajib Di Kunjungi

Bunaken merupakan taman laut Nasional yang luasnya hanya 8km persegi. Yang berada di Sulawesi bagian Utara Ujung, Kota Madya Manado. Untuk melakukan kegiatan menyelam sangat cocok di sini karena banyak nya hewan laut dan masih sangat asri.

BUNAKEN NATIONAL PARK
BUNAKEN NATIONAL PARK

Perairan Taman Laut Nasional ini terletak pada Teluk Manado yang memiliki kedalaman sampai 1.566 m. Di kedalaman tersebut memiliki suhu 27-29 derajat celcius.  Kita bisa menjumpai banyak sekali jenis ikan, Lumba-Lumba, Penyu, Paus Pilot, Dugong, dan Sapi laut.

Sedangkan untuk jenis terumbu karang di sini lebih banyak dari pada hawai. Untuk jenis ikan yang ada di Indo Pasifik di sini lah letak dari 70% jenis nya.

Taman Laut Nasional
Taman Laut Nasional

Penyebab banyak nya jenis ikan di sini karena, di sini memiliki Arus air timur yang memang membawa hewan untuk pergi dari taman, akan tetapi untuk arus laut yang berlawanan bisa membawa kembali ikan ikan kecil dan berupa makanan ikan yang masuk ke dalam taman.

BACA JUGA : Pulau Komodo Taman Nasional Hewan Purba Ada Di Indonesia

Dimana taman ini memiliki bentuk bulan sabit, jadi ini yang membuat semua jenis ikan betah karena arus yang datang juga sangat stabil. Sedangkan unuk jenis kerang raksasa 7 spesies di sini sedangkan untuk spesies kerang raksasa aja hanya ada 8 spesies, dan di taman ini ada berjumlah 7 spesies.

Arus

Untuk kejelasn ini semua sebenarnya karena arus laut yang sangat mendukung. Itu sebab kenapa di taman laut ini lebih banyak jenis ikan, terumbu karang, kerang, dan masih banyak lagi. Bentuk bulan ini terletak pada pusat taman ini, dimana taman ini hanya ada 3% daratan saja. Untuk para penyelam akan lupa akan waktu karena di sini  memberikan kenyamanan tersendiri bagi para penyelam. Taman ini sering di jadikan sebagai tempat penelitian hewan-hewan laut dan terumbu karang. Untuk jenis ikan kupu-kupu saja ditemukan ada 33 spesies, belum lagi ikan kerapu dan ikan-ikan lain nya seperti damsel, wrasse, dan ikan gobi. Untuk bentuk ikan-ikan yang ada di sini juga sangat beragam. Intinya di sini memiliki jenis ikan yang sangat beragam sampai banyak ikan yang tidak di kenal.

BACA JUGA : Pasar Setan Film Kisah Nyata Dari Gunung Salak 2024