Tempat yang wajib dikunjungi ketika kamu ke Wakatobi, Wakatobi adalah lokasi wisata yang tersembunyi atau disebut surga tersembunyi. Di sini kita akan membahas beberapa lokasi yang wajib kalian kunjungi karena nuansanya sangat tenang dan alami.
Pulau ini merupakan salah satu lokasi menyelam dan melakukan snorkeling terbaik di dunia, Wakatobi merupakan objek wisata surganya.
BACA JUGA : Bunaken Taman Laut Nasional Yang Wajib Di Kunjungi
-
Snorkeling dan Penyelaman
Untuk melakukan kegiatan Snorkeling dan menyelam merupakan daya tarik tersendiri, karena di sini terdapat habitat terumbu karang. Wakatobi adalah tempat tinggal nya 750 jenis terumbu karang, begitu juga dengan jenis ikan yang ada di dalamnya. Watakobi memiliki 942 jenis ikan untuk bisa kalian jelajahi saat melakukan penyelaman. Wakatomi menjadi pemilik terumbu karang dan jenis ikan terbanyak.
-
Suku Bajo
Desa Mola yang ditempati orang-orang bajo, berada pas di pulau Wangi-Wangi, di sini adalah kampung para masuia ikan. Mereka menyebut diri mereka sebagai keturunan pertama dari laut langsung. Suku ini sudah melatih anak-anak mereka dari kecil untuk bertahan hidup di laut, dan orang dari suku ini juga bisa menyelam sampai 50 meter tanpa perlengkapan apa pun.
Orang-orang ini juga sudah terlatih dalam menjaga kelestarian laut, ekosistem yang ada di dalam laut agar mereka jauh dari bencana. Agar orang-orang ini bisa bertahan hidup di lautan tanpa ada bencana apa pun. Mereka hanya mengandalkan sumber daya yang ada di lautan luas ini.
-
Pulau Hoga
Pulau Higa memiliki air yang sangat tenang, passir di sini juga sangat lah putih. Banyak orang yang sudah berkunjung kesini enggan untuk kembali karena ketenangan yang ada di sini. Udara yang segar juga sangat menenangkan pikiran dan hati saat berkunjung ke pulau ini. Di pulau ini juga kalian bisa menyelam karena di sini terumbu karang dan ikan-ikan nya sangat lah banyak.
-
Gua Lakasa
Gua ini terletak di sebuah kota Bau-Bau, gua ini tercipta dari keajaiban alam karena letaknya berada di kawasan tandus dan bebatuan. Kedalaman Goa ini mencapai 120 meter turun ke bawah dan akan langsung di sambut dengan kolan renang dengan air yang jernih dan sangat dingin. Warga setempat menyakini bahwasan nya air yang ada di dalam Gua tersebut bisa menyembuhkan penyakit.
BACA JUGA : Mak Lampir Legenda Gunung Merapi